PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Kalimantan Tengah

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Kalimantan Tengah

Evaluasi kinerja PKL siswa/i SMK 2 Bataguh




PALANGKA RAYA- Evaluasi kegiatan PKL oleh siswa/I SMKN4 bataguh pada hari senin 8 Januari 2024 merupakan evaluasi lanjutan dari evaluasi sebelumnya. Dimana evaluasi ini dilakukan setiap satu bulan sekali guna melihat perkembangan pelaksanaaan PKL di BSIP Kalimantan Tengah.

Bertempat di Ruang AOR, hadir koordinator pembimbing lapangan, penyuluh serta siswa/I SMKN 4 Bataguh yang dalam hal ini secara bergantian memaparkan hasil kegiatan yang sudah dilaksanakan selama sebulan terakhir.

Pemaparan materi oleh siswa/i kali ini sudah lebih baik daripada pemaparan sebelumnya, hal ini menjadi bukti bahwa selama pelaksanaannya siswa/i belajar dengan sungguh-sungguh sehingga kemajuan terlihat dari presentasi yang disampaikan.

Selanjutnya Siswa/I akan kembali melakukan kegiatan PKL dalam ranah yang berbeda untuk melanjutkan pembelajaran dan pengalaman selama di BSIP Kalteng selama kurang lebih 2 bulan kedepan. Waktu yang tersisa ini diharapkan dapat digunakan dengan baik untuk melakukan adopsi inovasi pertanian yang disampaikan oleh masing-masing pembimbing lapangan.